Panduan Lengkap Cara Cek Pulsa, Kuota dan Nomor Telkomsel, Simpati, Kartu As, Mentari, IM3, XL, Axis, 3 (Tri), Smartfren.

Cara Cek Kuota Internet Indosat

Cara Cek Kuota Internet IndosatPerusahan provaider internet yang satu ini memang memiliki jaringan atau koneksi terbaik dan terbesar yang mempunyai banyak pengguna di Indonesia. Sama halnya seperti jaringan seluler provaider lainnya, indosat pun telah banyak memperkenal berbagai inovasi dalam hal pelayanan terbaik yang bertujuan agar pengguna semakin nyaman ketika menikmati fasiltas atau layanan dari provaider indosat.

Dari sekian banyak layanan terbaik yang berikan ada salah satu layanan dari indosat yang saat ini banyak di gemari para pengguna yaitu internet. Provaider yang satu ini memeng banyak menawarkan berbagai pilihan paket internet yang dapat pengguna pilih sesuai dengan kebutuhan. Selain memiliki jaringan yang sangat luas, harga yang ditawarkannya pun sangat terjangkau yang di sesuaikan dengan jumlah kuota.

Cara Cek Kuota Internet Indosat

Cara Cek Kuota Internet Indosat


Jika anda telah memilih paket internet yang di butuhkan, jangan lupa juga melakukan pengecekan kuota internet indosat. Cara pengecekan kuota internetnya pun sangat mudah dan cepat, ada 3 cara pengecekan yang dapat kalian pilih diantaranya sebagai berikut.

1. Cara cek Kuota pertama melalui SMS
Bila anda ingin melakukan pengecekan melalui via SMS, maka caranya anda hanya cukup mengirim dengan format sebagai berikut.
  • Ketik USAGE dan kirim ke nomor 363.
  • Selanjutnya anda akan mendapat balasan yang berisi mengenai informasi lengkap yang berhubungan dengan data paket kuota internet anda meliputi sisa kuota, jenis paket yang sedang di gunakan serta masa aktif paket internet. Hanya membutuhkan waktu kurang dari 1 menit untuk melakukan pengencekan melalui SMS yang dapat anda lakukan kapan saja dan dimana saja.

2. Cara Cek Kuota Kedua melalui Dial Up
Pengecekan melalui Dial Up juga sangat mudah, cepat serta bisa di lakukan dimana dan kapan saja. cara pengecekan melalui Dial up yaitu anda hanya cukup menekan *363# dari ponsel anda. Berikut adalah info selengkapnya, cekidot :
  • Tekan tombol *363#, kemudian pilih atau tekan OK/YES ataudapat juga menekan tombol hijau yang biasa anda gunakan untuk melakukan panggilan.
  • Selanjutnya akan muncul pada tampilan menu beberapa pilihan dan anda bisa memilih “status & info”. setelah memilih, maka anda bisa menekan nomor pada daftar menu yang sesuai dengan urutan pada opsi kemudian tekan OK/YES.
  • Berikutnya akan muncul menu pilihan dan anda bisa menekan atau memilih “status paket” kemudian tekan OK/YES.
  • Anda pun akan mendapatkan balasan melalui SMS dari indosat yang berisi tentang informasi lengkat status paket kuota internet yang meliputi sisa kuota, masa aktif paket dan paket yang sedang digunakan saat ini.

3. Cara Cek Kuota ketiga melalui Website
Cara pengecekan melalui website ini memang sangat jarang untuk di lakukan para pengguna indosat, namun tidak ada salahnya jika anda mengetahui caranya siapa tau kapan kapan membutuhkan. Cara cek melalui website yaitu :
  • Untuk melakukan layanan ini maka anda harus mengunjungi atau mengakses situs indosat dengan alamat http://instan.indosat.com, setelah anda masuk pada halaman pertama makan anda harus login dengan memasukan nomor indosat (IM3/MENTARAI) beserta password. Namun bila belum mendapatkan password, maka terlebih dahulu anda harus melakukan pendaftaran dengan mengikuti langkah langkah yang ada pada halam website sampai selesai. Jika sudah mendapatkan password maka anda dapat langsung masung atau login untuk melihat berbagai informasi seputar kartu yang anda butuhkan.

Nah, bagi anda yang kehabisan kuota internet tapi masa aktif kartu masih panjang maka andapun bisa membeli kuota tambahan yang ada paket ekstra tentu saja dengan harga yang lebih ekonomis atau murah. Perlu anda ketahui paket ekstra tersebut hanya bersifat untuk menambah kuota saja, sedangkan untuk masa aktif dan kecepatannya di sesuaikan dengan tingkat pemakaian kecepatan sesuai dengan paket sebelumnya atau paket awal yang sedang di gunakan saat ini.

Itulah informasi sederhana mengenai Cara Cek Kuota Internet Indosat yang dapat admin sampaikan semoga bermanfaat bagi pembaca semuanya. Sampai jumpa dalam postingan menarik berikutnya.


Cara Cek Kuota Internet Indosat Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown